Bisnis

Erick Thohir ungkap alasan pemerintah bangun infrastruktur dengan modal besar

Percepatan pembangunan ekosistem logistik ini, diyakini akan menjadi kunci pembukaan ekonomi.

Jumat, 23 Juni 2023 11:53

Menteri BUMN Erick Thohir menegaskan, percepatan pembangunan ekosistem logistik yang terinterkoneksi, baik itu airport, pelabuhan, kereta api, dan jalan tol, menjadi kunci untuk percepatan perekonomian dan membuka lapangan pekerjaan di Indonesia.

"Isu yang akan menghambat ekonomi yaitu logistik," kata dia dalam keterangan resminya yang dipantau secara online dari YouTube Kompas tv, Jumat (23/6).

Itulah sebabnya pemerintah membangun infrastruktur dengan modal pembiayaan yang besar pada beberapa tahun terakhir.

"Apakah benar arahnya? Benar. Kita bisa lihat bagaimana succes story negara Korea. Pada era 50-an, 50% APBN-nya untuk infrastruktur. China bisa seperti ini karena infrastruktur. UEA sama, dia sukses karena pembangunan infrastruktur," papar dia.

Itulah sebabnya, percepatan pembangunan ekosistem logistik ini, diyakini akan menjadi kunci pembukaan ekonomi, penciptaan lapangan kerja untuk cita-cita menjadi negara besar. Di mana, dalam percepatan pertumbuhan ini, ada yang dibangun sendiri oleh pemerintah pusat, pemerintah daerah, private sector/swasta. Serta berkolaborasi seperti BUMN dengan international partners.

Hermansah Reporter
Hermansah Editor

Tag Terkait

Berita Terkait