Bisnis

Bulan Maret harga BBM Shell Indonesia kembali naik

BBM yang mengalami kenaikan di bulan ini di antaranya Shell V-power (RON 95) mejadi Rp14.500 dari Rp13.550.

Selasa, 01 Maret 2022 14:45

Shell Indonesia kembali menaikkan harga jual Bahan Bakar Minyak (BBM) nya pada Maret 2022 ini. Sebelumnya Shell juga sempat menaikan harga BBM nya pada bulan Februari 2022.

BBM yang mengalami kenaikan di bulan ini di antaranya Shell V-power (RON 95) mejadi Rp14.500 dari Rp13.550. Shell Diesel (CN 51) menjadi Rp13.750 dari Rp12.500. Dan selanjutnya Shell V Power Nitro+ (RON 98) menjadi Rp14.990 dari Rp13.750.

Menanggapi kenaikan ini, pihak Shell Indonesia pun angkat bicara. Susi Hutapea, VP Corporate Relations Shell Indonesia mengatakan Shell melakukan penyesuaian terhadap harga BBM di Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) nya dari waktu ke waktu.

"Dengan memperhatikan kondisi pasar yang mencakup harga minyak dunia dan MOPS (Mean of Plats Singapore), kinerja perusahaan, serta kepatuhan terhadap peraturan perundang-undangan mengenai harga jual eceran BBM," paparnya kepada Alinea.id, Selasa (01/3).

Menurutnya, pihak Shell selalu berkomitmen untuk menghadirkan produk dan layanan yang berkualitas untuk para pelanggan. Melalui penjualan bahan bakar berkualitas.

"Seperti Shell V-Power dengan Teknologi Dynaflex, yang dapat membantu membersihkan mesin dan mengurangi gesekan sehingga mesin mobil lebih terawat dan dapat bekerja dengan lebih efisien," lanjutnya.

Berikut perbandingan harga BBM Shell di bulan Februari 2022 dan Maret 2022:

Harga BBM Shell per 1 Februari 2022

- Shell Super (RON 92): Rp12.990
- Shell V-power (RON 95): Rp13.550
- Shell Diesel (CN 51): Rp12.500
- Shell V Power Nitro+ (RON 98): Rp13.750

Harga BBM Shell per 1 Maret 2022

- Shell Super (RON 92): Rp12.990
- Shell V-power (RON 95): Rp14.500
- Shell Diesel (CN 51): Rp13.750
- Shell V Power Nitro+ (RON 98): Rp14.990 (*) 

Anisatul Umah Reporter
Fitra Iskandar Editor

Tag Terkait

Berita Terkait