Dampaknya penjualan lewat distributor besar anjlok, akan digantikan oleh pengiriman barang langsung ke customer.
Covid-19 membawa peralihan dan disrupsi yang luar biasa terhadap sektor ekonomi. Ekonom Senior Rizal Ramli mencontohkan, teman pengusahanya yang memiliki ratusan mal, saat ini malnya nyaris tidak memiliki pengunjung.
"Dampaknya penjualan lewat distributor besar anjlok, akan digantikan oleh pengiriman barang langsung ke customer. Dipesan online, langsung dari produsen ke pelanggan. Ini akan mengubah pola transportasi," tutur Rizal, Selasa (22/12).
Oleh karena itu, dia ingin pekerja transportasi memahami pola ini dan menyesuaikan cara kerja dengan perubahan yang terjadi. Sebab, Covid-19 membawa perubahan pada pola transportasi dan logistik.
"Mau tidak mau, semua akan tergantung pada online, pola kerja, memesan barang, membeli sesuatu. Setelah Covid-19 ini, tidak ada pilihan kecuali online," ucapnya.
Dia melanjutkan, sebelum ada Covid-19 pertumbuhan ekonomi Indonesia sudah melambat, dan penurunannya semakin dalam setelah terjadi Covid-19.