Menurut Hipmi, perlu penyelarasan dari pusat hingga akar rumput untuk selesaikan kendala yang dihadapi UMKM dalam memperluas pasar.
Warga Ulujami, Jakarta Selatan, mengikuti pelatihan digitalisasi UMKM. Harapannya, usaha dapat berkembang hingga mampu ekspansi skala nasional.
Produsen pasmina dan kerudung, Lea, misalnya. Ia bercita-cita pasar produk rumahannya lebih luas setelah memahami cara berbisnis di niaga elektronik (e-commerce).
Demikian pula dengan pelaku UMKM lainnya, Munaroh. Sebelumnya, sekalipun sudah mengenal dunia digital, ia masih terkendala untuk melakukan ekspansi bisnis.
"Nah, yang bikin bingung itu buat bikin cakep, gitu," katanya saat pelatihan UMKM di Universitas Budi Luhur, Jakarta, pada Sabtu (3/2).
Butuh peran pemerintah