Bisnis

Eastpring Indonesia jual 9 produk reksa dananya di MAKMUR

Keputusan Eastspring mengeluarkan produk reksa dana dilandaskan pada tren masyarakat yang semakin meningkat atas kesadaran berinvestasi.

Senin, 20 September 2021 14:20

Eastspring Indonesia baru saja mengeluarkan sembilan produk reksa dana melalui aplikasi daring manajemen investasi. Distribusi produk reksa dana tersebut dilakukan dengan menggandeng pengembang aplikasi MAKMUR, yakni Inovasi Finansial Teknologi.

Keputusan untuk mengeluarkan produk reksa dana itu dilandaskan pada tren masyarakat yang semakin meningkat atas kesadaran berinvestasi, sehingga perlu ada wadah yang bisa memenuhi kebutuhan itu.

“Kesadaran dari masyarakat terus berangsur meningkat dan memahami pentingnya berinvestasi untuk masa depan, masyarakat tentunya membutuhkan manajer investasi yang dapat mengelola reksa dana secara profesional, serta agen penjual sebagai penyedia berbagai pilihan produk reksa dana yang sesuai dengan profil risiko dan tujuan investasi nasabah," papar Alan Darmawan, Presiden Direktur Eastspring Indonesia, dalam seremoni penandatanganan kerja sama, Senin, (20/9).

Secara spesifik, Alan menjelaskan jenis produk reksa dana dari Eastspring Indonesia yang dapat diakses pada MAKMUR, yaitu dua reksa dana saham yaitu Eastspring Investments Value Discovery dan Eastspring Investments Alpha Navigator. Dua reksa dana pendapatan tetap yaitu Eastspring IDR Fixed Income dan Eastspring Investments Yield Discovery.

Kemudian, terdapat satu reksa dana pasar uang yaitu Eastspring Investments Cash Reserve. Satu reksa dana saham syariah yaitu Eastspring Syariah Greater China Equity USD. Dua reksa dana pendapatan tetap syariah yaitu Eastspring Syariah Fixed Income Amanah dan Eastspring Syariah Fixed Income USD. Terakhir, satu Reksa Dana Pasar Uang Syariah yaitu Eastspring Syariah Money Market Khazanah.

Zulfikar Hardiansyah Reporter
Satriani Ari Wulan Editor

Tag Terkait

Berita Terkait