Bisnis

Era bunga murah, BI mesti pangkas suku bunga

Merujuk pada negara-negara yang telah menurunkan suku bunga acuannya, tidak ada alasan BI mempertahankan suku bunga.

Kamis, 18 Juli 2019 10:46

Menjelang pengumuman suku bunga acuan pada hari ini, Bank Indonesia (BI) mungkin bisa mencontoh kebijakan yang dipilih Bank of Korea. 

Secara tidak terduga, Bank of Korea (BOK) memangkas suku bunga kebijakan untuk pertama kali dalam tiga tahun. 

Pilihan memangkas suku bunga ini dilakukan berkaca pada kondisi perselisihan perdagangan global, salah satunya dengan Jepang. Selain juga tekanan dalam negeri yang dinilai dapat meningkatkan risiko bagi ekonomi negara ginseng yang telah melambat.  

Dewan (BOK) mengumumkan kebijakan moneternya dengan memilih tingkat dasar KROCRT=ECI sebesar 25 basis poin menjadi 1,5%. 

Dewan (BOK) mempertimbangkan kondisi terkini. Yakni, laju pertumbuhan ekonomi global yang dinilai terus melambat karena adanya perselisihan perdagangan antara Amerika Serikat (AS) dengan China. 

Mona Tobing Reporter
Fultri Sri Ratu Handayani Reporter
Mona Tobing Editor

Tag Terkait

Berita Terkait