Bisnis

Pemerintah fokus tangani Covid-19, pencairan gaji ke-13 mundur

Pemerintah akan mengevaluasi penggunaan anggaran secara maksimal sehingga gaji ke-13 ASN dapat disalurkan.

Senin, 20 Juli 2020 21:07

Pemerintah belum dapat memastikan pencairan gaji-13 untuk aparatur sipil negara (ASN), TNI, dan Polri. Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengatakan pencairan gaji ke-13 belum dapat dilakukan karena masih ketatnya Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) akibat pembiayaan penanganan Covid-19.

"Untuk gaji ke-13, kami mencari cara untuk mengeksekusinya," katanya dalam video conference, Senin (20/7).

Pencairan gaji ke-13 pada tahun-tahun sebelumnya selalu dilakukan pada bulan Juli atau saat memasuki tahun ajaran baru. 

Menurut Sri Mulyani, saat ini pihaknya masih akan terus mengevaluasi penggunaan anggaran secara maksimal sehingga gaji ke-13 ASN dapat disalurkan tanpa mengganggu porsi pembiayaan lainnya yang lebih penting.

"Jadi dalam hal ini, kami akan melakukan seluruh evaluasi terkait penggunaan anggaran negara semaksimal mungkin," ujarnya.

Nanda Aria Putra Reporter
Satriani Ari Wulan Editor

Tag Terkait

Berita Terkait