Bisnis

IHSG terjungkal 3,33% akibat rupiah ambrol

Indeks harga saham gabungan (IHSG) ditutup ambrol 3,33% sebesar 196,62 poin ke level 5.708,88 pada perdagangan jeda siang.

Rabu, 05 September 2018 12:30

Indeks harga saham gabungan (IHSG) ditutup ambrol 3,33% sebesar 196,62 poin ke level 5.708,88 pada perdagangan jeda siang.

Pada perdagangan Rabu (5/9), IHSG dibuka melemah 0,62% sebesar 36,52 poin ke level 5.868,78 dibanding sehari sebelumnya 5.905,3.

Tekanan terus terjadi di lantai bursa dengan penurunan tajam hingga 3,35% ke level terendah 5.707,63 menjelang penutupan sesi I perdagangan. Tekanan itu membuat koreksi IHSG sejak awal tahun semakin dalam hingga 10,18% year-to-date (ytd).

Seluruh sektor di lantai bursa berakhir di zona merah. Sektor pertambangan menyumbang tekanan paling besar dengan koreksi terdalam 3,99%.

Kepala Riset Valbury Sekuritas Alfiansyah mengatakan, akumulasi sentimen negatif mengenai nilai tukar rupiah yang masih rawan terkoreksi terhadap dollar AS serta ketidakpasatian sentimen perang dagang kembali memicu tekanan bagi IHSG.

Sukirno Reporter
Sukirno Editor

Tag Terkait

Berita Terkait