Bisnis

Investor Jepang tertarik tanam sorgum di Indonesia

Investor Jepang tertarik untuk investasi sebesar 4.000 hektar di daerah Subang, Jawa Barat.

Jumat, 07 Oktober 2022 18:52

Direktur Serealia Ditjen Tanaman Pangan Kementerian Pertanian (Kementan), M Ismail Wahab, menyebut investor dari Jepang tertarik untuk menanam sorgum di Indonesia. Hal itu disampaikan Ismail terkait roadmap pengembangan sorgum tahun 2023 di Tanah Air.

"Sudah banyak orang yang tertarik dengan sorgum. Kemarin saja ada dari Jepang yang mau invest sorgum di Indonesia,"  ujar Ismail dalam webinar Alinea.id bertajuk Pengembangan Sorgum di NTT, Apa Pembelajaran yang Dipetik, Jumat (7/10).

Menurut Ismail, investor Jepang tertarik untuk investasi sebesar 4.000 hektar di daerah Subang, Jawa Barat. Untuk rencana itu, investor sudah beraudensi dengan Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo

"Dan mereka akan membiayai termasuk varietas-varietasnya dari sana dan akan diadaptasikan. (Hasilnya) mereka eskpor ke sana. Itu aspek (pengembangan) sorgum dalam skala besar," ucap dia.

Ismail menjelaskan, pengembangan lahan pertanian sorgum bisa lebih luas guna meningkatkan produksi sorgum, sehingga menjadi komoditas strategis Indonesia serta sebagai alternatif pangan pokok.

Marselinus Gual Reporter
Ayu mumpuni Editor

Tag Terkait

Berita Terkait