Manfaat SWF mulai dari dukungan program daur ulang aset hingga meningkatkan kinerja Jasa Marga.
Emiten pengelola jalan tol pelat merah PT Jasa Marga Tbk. (JSMR) menjelaskan Sovereign Wealth Fund (SWF) atau Lembaga Pengelola Investasi (LPI) merupakan salah satu alternatif bagi perseroan untuk melakukan program daur ulang aset atau asset recycling program.
Direktur Keuangan Jasa Marga Donny Arsal mengatakan, dengan program ini, perseroan bisa melakukan daur ulang dan tidak melakukan divestasi secara penuh. Dengan demikian, perseroan bisa menggunakan dananya untuk investasi dalam jalan tol yang baru.
"Jasa Marga sudah beberapa kali melakukan recycling atau equity fundraising, baik itu melalui investasi langsung tahun 2017 dengan mendivestasi sebagian Jalan Tol Semarang-Solo, maupun di ruas JORR," kata Donny dalam diskusi forum wartawan BUMN, Senin (8/3).
Menurut Donny, SWF merupakan alternatif baru dengan ketersediaan dana yang bisa masuk dalam investasi jalan tol dan dapat dimanfaatkan oleh perseroan. Dirinya pun berharap SWF bisa mendukung program asset recycling dari emiten berkode saham JSMR ini.
Manfaat lain dari SWF kepada JSMR menurut Donny adalah meningkatkan likuiditas bagi perseroan. Pasalnya, dengan SWF ada aliran pendanaan yang masuk, sehingga perseroan bisa mendapatkan dana segar untuk mendukung kegiatan operasional JSMR.