Bisnis

Kemenkeu terus sempurnakan langkah efisiensi ruangan

Kemenkeu terus berupaya menyempurnakan dan meningkatkan cara bekerja baru melalui penerapan ruang kerja kolaboratif.

Sabtu, 23 Oktober 2021 13:48

Kementerian Keuangan (Kemenkeu) mengusung ruang kerja kolaboratif guna menghasilkan efisiensi ruangan. Langkah yang diinisiasi sejak 2019 itu untuk mewujudkan budaya kerja yang cerdas, fleksibel, responsif, dan humanis sesuai tuntutan zaman.

"Jajaran di Kemenkeu menganggap semua gedung dan ruangan adalah milik bersama, kita masuk ke ekonomi yang disebut share ekonomi, ekonomi yang sebetulnya saling menggunakan bersama," kata Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati dalam keterangannya di Jakarta, Sabtu (23/10).

Menurut dia, ekonomi akan semakin menuju efisiensi. Tidak hanya ruang fisik yang bisa dipakai bersama, pelayanan pun kini bisa digunakan bersama.

Cara bekerja pemerintahan di masa depan, kata dia, akan dipengaruhi oleh tiga aspek, yaitu work (proses bisnis), workforce (sumber daya manusia (SDM), dan workplace (tempat bekerja). Ketiga aspek akan sangat erat kaitannya dengan pemanfaatan teknologi sebagai enabler.

Kemenkeu, kata dia, terus berupaya menyempurnakan dan meningkatkan cara bekerja baru melalui penerapan ruang kerja kolaboratif yang memadukan ruang kerja fisik dengan ruang kerja digital dengan pemanfaatan teknologi terkini, optimalisasi manajemen talenta, penyederhanaan proses bisnis, digitalisasi, dan pengembangan kompetensi melalui Kemenkeu Learning Center.

Hermansah Reporter
Hermansah Editor

Tag Terkait

Berita Terkait