Bisnis

Laba bersih Puradelta Lestasi pada kuartal III-2021 tumbuh 109,8%

Segmen hunian menyumbang sebesar Rp110 miliar atau 8,4% dari pendapatan usaha.

Rabu, 27 Oktober 2021 19:48

PT Puradelta Lestari Tbk (DMAS) membukukan laba bersih sebesar Rp635 miliar, atau tumbuh sebesar 109,8% dibandingkan laba bersih di sembilan bulan pertama 2021, yakni sebesar Rp302 miliar.

Direktur dan Sekretaris PT Puradelta Lestari Tbk. Tondy Suwanto menjelaskan, segmen industri menyumbang kontribusi terbesar terhadap pendapatan usaha perseroan.

“Pendapatan usaha dari segmen industri di sembilan bulan pertama 2021 adalah sebesar Rp1,14 triliun atau sekitar 87,5% dari pendapatan usaha,” ujar Tondy dalam keterangan tertulis, Rabu (27/10).

Lebih lanjut, Tondy mengatakan, segmen hunian menyumbang sebesar Rp110 miliar atau 8,4% dari pendapatan usaha. Adapun kontribusi dari pendapatan usaha segmen komersial, hotel, dan rental terhadap pendapatan usaha secara keseluruhan masing-masing adalah 3,0%, 0,6%, dan 0,4%.

Berdasarkan laporan keuangan perusahaan, DMAS berhasil membukukan laba kotor sebesar Rp740 miliar, lebih tinggi dibandingkan laba kotor pada periode yang sama di tahun sebelumnya sebesar Rp427 miliar. Adapun marjin laba kotor tercatat sebesar 56,6%.

Davis Efraim Timotius Reporter
Hermansah Editor

Tag Terkait

Berita Terkait