LRT Jabodebek ditargetkan beroperasi seluruhnya pada Juni 2021.
Empat menteri Kabinet Indonesia Maju meresmikan pengecoran terakhir jembatan lengkung bentang panjang (longspan) proyek kereta api ringan atau Light Rail Transit (LRT) Jabodebek di Jakarta, Senin (11/11).
Keempatnya yakni Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan, Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, serta Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono.
Luhut menargetkan LRT Jabodebek akan mulai beroperasi seluruhnya pada Juni 2021. Luhut menyebut saat ini uji coba tengah dilakukan di lintas Cawang-Cibubur menggunakan kereta produksi PT INKA (Persero).
"Diperkirakan uji coba (berlangsung) enam atau tujuh bulan ke depan," kata Luhut di Jakarta, Senin (11/11).
Senada, Budi Karya memprediksi proyek ini akan selesai dalam kurun waktu 1,5 tahun atau pada 2021. Budi juga mengatakan apabila proyek ini berhasil diselesaikan di Jakarta, maka akan diikuti oleh proyek serupa di Surabaya, Makassar, Bandung, dan Medan.