Menteri-menteri kabinet Jokowi-JK mengungkap manfaat pertemuan IMF-World Bank di Bali bagi Indonesia.
Menteri-menteri kabinet Jokowi-JK mengungkap manfaat pertemuan IMF-World Bank di Bali bagi Indonesia.
Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Luhut Binsar Panjaitan menjadi ketua panitia nasional pertemuan tahunan International Monetary Fund (IMF) and World Bank 2018. Menurutnya, rapat tahunan IMF-Bank Dunia itu menjadi momentum untuk mempromosikan pariwisata Indonesia kepada dunia.
“Ini momentum bagus menilai Indonesia, mempromosikan Indonesia dari timur ke barat,” ujarnya dalam Forum Merdeka Barat 9 di Kementerian Keuangan, Jakarta, Senin (17/9).
Luhut menyebutkan, dampak pertemuan yang diikuti sebanyak 189 negara tersebut juga akan menjadi momentum baik bagi pertumbuhan ekonomi di Indonesia.
Terlebih, ini juga menjadi kesempatan baik juga bagi Indonesia untuk menunjukkan kebolehannya di kancah internasional.