Melalui jalan yang memadai akan melancarkan perpindahan arus barang, jasa, manusia, uang dan informasi.
Infrastruktur jalan merupakan lokomotif untuk menggerakkan pembangunan ekonomi, bukan hanya di perkotaan tetapi juga di wilayah pedesaan atau wilayah terpencil.
Melalui jalan yang memadai akan melancarkan perpindahan arus barang, jasa, manusia, uang dan informasi, dari satu zona pasar ke zona pasar lainnya. Kondisi ini akan memungkinkan harga barang dan jasa akan lebih murah sehingga bisa dibeli oleh sebagian besar warga.
Selain itu, infrastruktur jalan yang memadai akan meningkatkan kualitas sumber daya manusia. Karena memudahkan akses warga ke sekolah yang letaknya jauh dari tempat tinggal.
Dari sisi kesehatan, kondisi jalan yang memadai juga akan memudahkan warga yang sakit untuk mendapatkan akses pelayanan kesehatan. Sehingga bisa mendapatkan pertolongan dengan cepat.
Hal itulah yang mendasari Bupati Pekalongan yang juga Calon Bupati Pekalongan pada Pilkada 2020 Asip Kholbihi, dalam menjalankan pemerintahannya pada periode sekarang.