Pengembangan Bank Wakaf Mikro di lingkungan pesantren ini diharapkan menjadi quick wins dalam pengembangan keuangan syariah nasional
Presiden Joko Widodo menginginkan setiap pondok pesantren di Indonesia memiliki Bank Wakaf Mikro. Sehingga memberi manfaat ekonomi kepada masyarakat di lingkungan ponpes dan sekitarnya.
"Nanti Bank Wakaf Mikro ada di semua pondok pesantren," kata Presiden Jokowi seperti dilansir Antara, ketika meresmikan Bank Wakaf Mikro An Nawawi Tanara Kecamatan Tirtayasa, Kabupaten Serang, Banten, Rabu (14/3).
Dalam kesempatan itu, Presiden Jokowi sempat berdialog dengan pengurus dan nasabah Bank Wakaf Mikro Pondok Pesantren An Nawawi Tenara.
"Saya tanya ke ibu ibu dapat satu satu juta rupiah, nyicilnya setiap minggu Rp26.000, biaya administarasi hanya 3% per bulan," ungkapnya.
Jika meminjam ke rentenir bunganya mencapai 40-60%. Ini harus dicegah, karena itulah ponpes harus memberikan manfaat ekonomi kepada umat di lingkungan ponpes.