Bisnis

Pemerintah lelang 7 seri SUN pada 14 Juli untuk tambal APBN

Lelang SUN dilakukan pada Selasa (14/7), dan dibuka pada pukul 09.00 WIB dan ditutup pukul 11.00 WIB.

Jumat, 10 Juli 2020 11:35

Pemerintah akan melakukan lelang Surat Utang Negara (SUN) dalam mata uang rupiah untuk memenuhi sebagian dari target pembiayaan dalam APBN 2020. 

Pelaksanaan lelang akan dilakukan berdasarkan Peraturan Menteri Keuangan (PMK) 168/PMK.08/2019 tentang Lelang Surat Utang Negara di Pasar Perdana Domestik dan PMK 38/PMK.02/2020 tentang Pelaksanaan Kebijakan Keuangan Negara untuk Penanganan Pandemi Corona Virus Disease 2019 (Covid-19) dan/atau Menghadapi Ancaman yang Membahayakan Perekonomian Nasional dan/atau Stabilitas Sistem Keuangan. 

Berdasarkan info dari Direktorat Jenderal Kekayaan Negara (DJKN) Kementerian Keuangan lelang SUN dilakukan pada Selasa (14/7), dan dibuka pada pukul 09.00 WIB dan ditutup pukul 11.00 WIB.

Sementara, tanggal settlement adalah Kamis (16/7), dengan target indikatif Rp20 triliun dan target maksimal mencapai Rp40 triliun.

Adapun SUN yang akan dilelang adalah tujuh seri di antaranya Surat Perbendaharaan Negara (SPN) seri SPN03201015 (New Issuance) dengan waktu jatuh tempo 15 Oktober 2020, dengan kupon diskonto dan pembelian noncompetitive maksimal 50% dari yang dimenangkan.

Nanda Aria Putra Reporter
Hermansah Editor

Tag Terkait

Berita Terkait