Bisnis

PLN sebut waralaba PSKLU jadi ladang bisnis baru UMKM, prospektif?

Hingga kini, PLN telah membangun 616 SPKLU di 237 lokasi se-Indonesia.

Minggu, 28 Mei 2023 13:56

PT Perusahaan Listrik Negara (Persero) atau PLN telah membangun 616 stasiun pengisian kendaraan listrik umum (SPKLU) di 237 lokasi se-Indonesia. Fasilitas ini untuk menunjang ekosistem kendaraan listrik di Tanah Air.

"Masyarakat tidak perlu khawatir terkait ketersediaan infrastruktur pengisian daya untuk kendaraan listrik guna mendukung ekosistem kendaraan listrik," kata Direktur Utama PLN, Darmawan Prasodjo, dalam keterangannya, Minggu (28/5).

Ia bahkan mengklaim, waralaba (franchise) SPKLU menarik minat pengusaha mal, perkantoran, hingga warung makan. Dengan demikian, menjadi ladang ladang bisnis baru bagi pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM).

Dicontohkannya dengan pemilik warung ayam goreng Gringging Lombok, Kota Surabaya, Steven. Sejak merintis pada April 2023, sudah 87 kendaraan listrik mengisi daya di SPKLU miliknya.

Menurut Darmawan, ramainya pengunjung tidak lepas dari lokasi strategi warung ayam Steven. Tempatnya terletak di jalan utama dari Solo hingga Banyuwangi serta dilintasi kendaraan.

Fatah Hidayat Sidiq Reporter
Fatah Hidayat Sidiq Editor

Tag Terkait

Berita Terkait