PepsiCo Inc memiliki kerja sama distribusi dengan PT Anugerah Indofood Barokah Makmur (AIBM) sebagai pemegang ekslusif merk Pepsi.
Perusahaan minuman berkarbonasi PepsiCo Inc akan berhenti menjual produknya di Indonesia. Hal tersebut dikarenakan PT Anugerah Indofood Barokah Makmur (AIBM), yang merupakan anak usaha dari PT Indofood Sukses Makmur Tbk. (ICBP), sebagai pemegang eksklusif merek Pepsi di Indonesia, memutus kontrak kerja sama dengan PepsiCo Inc.
Sekretaris Perusahaan ICBP Gideon A. Putro dalam keterbukaan informasi di Bursa Efek Indonesia (BEI) mengatakan perjanjian Exclusive Bottling Agrrement (EBA) antara AIBM dan PepsiCo yang berlaku dalam jangka waktu lima tahun telah berakhir pada 2019.
"Berakhirnya kerja sama dengan PepsiCo karena jangka waktu EBA sudah berakhir. AIBM dan PepsiCo telah sepakat untuk tidak melanjutkan jangka waktu EBA karena alaasan komersial," kata Gideon di Jakarta, Jumat (4/10).
Pada keterbukaan informasi tersebut, Gideon mengatakan ICBP tak dapat mengungkapkan nilai kerja sama dengan PepsiCo ke publik. Sebab, pihaknya harus mendapatkan persetujuan terlebih dahulu dari PepsiCo terkait ketentuan non-disclosure dalam EBA.
Gideon melanjutkan, berakhirnya kerja sama tersebut, tak berpengaruh pada dampak material terhadap pendapatan perseroan.