Bisnis

Rahasia brand tas lokal mampu bertahan puluhan tahun

Produk fashion termasuk tas asal Indonesia tak kalah bersaing dibandingkan asing.

Senin, 24 Juni 2024 20:10

Jenama tas asal Bandung, Jawa Barat, Elizabeth telah eksis selama enam dekade. Brand fesyen lokal legendaris itu sanggup bertahan di tengah persaingan bisnis yang kian ketat. 

Merek ini didirikan dengan modal awal Rp10.000, yang digunakan untuk membeli mesin jahit dan satu sepeda kumbang guna berjualan keliling pada tahun 1963 oleh pasangan suami-istri Elizabeth Halim dan Handoko Subali.

Tas pertama yang diproduksi adalah tas travel. Produk ini sangat memuaskan, mendapatkan permintaan yang tinggi dan diterima pasar dengan sangat baik. Kini, brand Elizabeth sudah bertahan lebih dari 60 tahun dengan menghasilkan produk fesyen yang lebih beragam, yakni tas wanita, sepatu, baju, hingga koleksi pria dan anak, dan telah memiliki pabrik di Cimahi, Jawa Barat, serta 98 cabang di seluruh Indonesia.

Dengan tagline yang diusung Elizabeth dalam berbisnis, yaitu 'Empowering Women with Style', Elizabeth memberdayakan sekitar 800 karyawan di pabrik yang mayoritas adalah perempuan.

“Selain itu, terdapat lebih dari 1.000 karyawan di gerai offline yang tersebar di seluruh wilayah di Indonesia,” tutur Resti Ghita Pribadi, Brand Manager Elizabeth, Senin (24/6).

Satriani Ari Wulan Reporter
Satriani Ari Wulan Editor

Tag Terkait

Berita Terkait