Menteri BUMN harap Indonesia bisa mulai menata swasembada beras dan gula.
Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Erick Thohir berharap keberadaan pabrik pupuk hayati Bioneensis di Banyuwangi, Jawa Tiimur, bisa mendukung target swasembada gula nasional 2025.
"Kita sudah melihat keberadaan PTPN ini harus menjadi manfaat buat petani. Sekarang kita lihat, kita mau PTPN ini bisa jaga keseimbangan gula nasional," kata Erick Thohir dalam persemian pabrik pupuk tersebut, digelar secara luring-daring, pada Sabtu (18/9).
Erick menuturkan, saat ini gula yang telah diproduksi oleh PT Perkebunan Nusantara (PTPN) sudah meningkat sekitar 800 ton, kendati begitu hal tersebut belumlah mencukupi kebutuhan nasional sehingga pemerintah harus melakukan impor.
"Tetapi untuk 2024-2025, sesuai arahan Bapak Presiden Joko Widodo, kita mengharapkan kita bisa mulai menata swasembada beras dan gula," ujarnya.
Erick kemudian kenang Indonesia pada era 1930-an yang menjadi salah satu negara produsen gula nasional bahkan dunia. Namun, prestasi tersebut terus menurun hingga pascakemerdekaan.