Bisnis

Tower Bersama Infrastruktur cetak laba bersih Rp791 miliar di kuartal III-2020

Per 30 September 2020 TBIG memiliki 31.703 penyewaan dan 16.215 site telekomunikasi.

Senin, 26 Oktober 2020 15:43

PT Tower Bersama Infrastruktur Tbk. (TBIG) mencatatkan peningkatan laba bersih 22,83% kuartal III-2020 menjadi Rp791 miliar, dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu sebesar Rp644 miliar. Sejak periode Januari hingga September 2020, pendapatan dan EBITDA perseroan tercatat masing-masing sebesar Rp3,93 triliun dan Rp3,40 triliun.

CEO TBIG Hardi Wijaya Liong mengatakan, per 30 September 2020 TBIG memiliki 31.703 penyewaan dan 16.215 site telekomunikasi.

Site telekomunikasi milik perseroan terdiri dari 16.093 menara telekomunikasi dan 122 jaringan DAS. Dengan angka total penyewaan pada menara telekomunikasi sebanyak 31.581, maka rasio kolokasi (tenancy ratio) perseroan menjadi 1,96 kali.

“Kami telah melampaui panduan 2020 kami sebanyak 3.000 penyewaan, dengan penambahan organik kotor kami sebanyak 3.319 penyewaan untuk sembilan bulan pertama 2020," kata Hardi dalam keterangan resminya, Senin (26/10).

Pertumbuhan kolokasi yang kuat dan berkelanjutan telah meningkatkan rasio kolokasi TBIG menjadi 1,96 kali, dari 1,85 kali pada akhir 2019.

Annisa Saumi Reporter
Hermansah Editor

Tag Terkait

Berita Terkait