Tiongkok menargetkan pertumbuhan ekonomi sekitar 5 persen pada tahun 2024.
Bank sentral Tiongkok, regulator sekuritas utama, dan regulator keuangan mengumumkan serangkaian stimulus moneter, dukungan pasar properti, dan langkah-langkah penguatan pasar modal untuk meningkatkan pembangunan ekonomi berkualitas tinggi di negara tersebut.
Pan Gongsheng, gubernur Bank Rakyat Tiongkok, pada Selasa (24/9) mengatakan Tiongkok akan memangkas rasio persyaratan cadangan (RRR) sebesar 0,5 poin persentase dalam waktu dekat, menyediakan sekitar 1 triliun yuan (sekitar 141,82 miliar dolar AS) dalam likuiditas jangka panjang ke pasar keuangan. Kata Pan, itu tergantung pada situasi likuiditas di pasar, RRR dapat diturunkan lebih lanjut sebesar 0,25 hingga 0,5 poin persentase dalam tahun ini.
Ia mengatakan bahwa bank sentral akan menurunkan suku bunga pembelian kembali tujuh hari dari 1,7 persen menjadi 1,5 persen.
Penurunan tersebut ditujukan untuk mengarahkan suku bunga pinjaman pokok dan suku bunga simpanan agar bergerak turun dan menjaga stabilitas margin bunga bersih bank-bank komersial, kata Pan.
Pan mengatakan bank sentral akan menjaga kebijakan moneter tetap akomodatif, memperkuat regulasi kebijakan moneter, membuat regulasi kebijakan moneter lebih tepat, dan menciptakan lingkungan moneter dan keuangan yang sehat untuk pertumbuhan ekonomi yang stabil dan pembangunan berkualitas tinggi.