Bisnis

Tower Bersama Infrastruktur tawarkan obligasi Rp700 miliar

Obligasi berkelanjutan IV ini memiliki target penghimpunan dana sebesar Rp7 triliun yang berlaku dua tahun.

Rabu, 09 September 2020 18:15

PT Tower Bersama Infrastructure Tbk (TBIG) mengumumkan telah menyelesaikan penerbitan Obligasi Berkelanjutan IV Tower Bersama Infrastructure Tahap I Tahun 2020.

Total penerbitan Obligasi TBIG IV Tahap I ini adalah sebesar Rp700 miliar yang terdiri dari Rp231 miliar pada tingkat bunga tetap 6,3% untuk tenor 370 hari dan Rp469 miliar pada tingkat bunga tetap 8,0% untuk tenor 3 tahun. Bunga untuk obligasi ini akan dibayarkan setiap kuartal. Obligasi TBIG IV Tahap I adalah setara kewajiban senior tanpa jaminan khusus dari TBIG.

Chief Financial Officer TBIG Helmy Yusman Santoso mengatakan, obligasi berkelanjutan IV ini memiliki target penghimpunan dana sebesar Rp7 triliun yang berlaku dua tahun.

“Kami sangat bahagia dapat memasuki pasar obligasi rupiah lagi dengan harga yang kompetitif. Obligasi Berkelanjutan IV ini memiliki target dana yang dihimpun sebesar Rp7 triliun dan berlaku untuk dua tahun," kata Helmy dalam keterangan resminya, Rabu (9/9).

Penggunaan dana dari penawaran ini, setelah dikurangi biaya penerbitan, adalah untuk pembayaran sebagian Obligasi TBIG II Tahap III Tahun 2017, memiliki jumlah pokok Rp700 miliar dengan tingkat bunga tetap sebesar 8,4% yang akan jatuh tempo pada tanggal 19 September 2020.

Annisa Saumi Reporter
Hermansah Editor

Tag Terkait

Berita Terkait