Bisnis

Upaya pemerintah jaga ketersediaan listrik dan pasokan BBM selama Nataru

Ketersediaan pasokan listrik yang memadai di periode libur Nataru ini tidak terlepas dari kinerja pembangkit, transmisi, dan distribusi.

Selasa, 27 Desember 2022 08:34

Pemerintah memastikan, pasokan listrik dan BBM tersedia selama periode Natal 2022 dan Tahun Baru 2023 (Nataru). Plt. Dirjen Ketenagalistrikan Kementerian ESDM, Dadan Kusdiana mengatakan, selain pasokan, ketersediaan batu bara sebagai bahan bakar pembangkit juga terjamin aman dengan stok diatas 20 hari operasi (HOP).

Hal ini disampaikannya saat melakukan kunjungan ke Banyuwangi pada Senin (26/12). Menurut Dadan, memastikan ketersediaan pasokan merupakan bentuk tanggung jawab pemerintah kepada masyarakat.

"Memastikan ketersediaan listrik dan BBM adalah bentuk tanggung jawab Kementerian ESDM, pemerintah atau negara dalam rangka memastikan periode Nataru ini supaya masyarakat mendapatkan akses penyediaan listrik yang tetap handal," kata Dadan dalam keterangan resmi, dikutip Selasa (27/12).

Ketersediaan pasokan listrik yang memadai di periode libur Nataru ini tidak terlepas dari kinerja pembangkit, transmisi, dan distribusi. Terlebih, PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) sudah mempersiapkan dengan baik termasuk dari sisi personilnya.

Direktur Distribusi PT PLN Adi Priyanto mengatakan, siap melakukan upaya dalam mendukung ketersediaan pasokan listrik selama masa Nataru.

Gempita Surya Reporter
Hermansah Editor

Tag Terkait

Berita Terkait