Bisnis

XL Axiata kantongi pendapatan Rp26,018 triliun sepanjang 2020

Pendapatan didorong naiknya layanan data.

Senin, 15 Februari 2021 14:58

PT XL Axiata Tbk. (EXCL) mencatatkan kenaikan pendapatan sebesar 3% secara tahunan atau year on year (yoy) pada 2020 menjadi Rp26,018 triliun. Kenaikan ini didorong pendapatan layanan data yang tumbuh 10% (yoy).

"Kontribusi pendapatan layanan data mencapai 92% terhadap total pendapatan layanan," kata Presiden Direktur dan CEO XL Axiata Dian Siswarini dalam keterangan tertulis, Senin (15,/2).

Sepanjang 2020, kontribusi pendapatan dari data mencapai 92%, dengan penetrasi smartphone mencapai 89% yang merupakan tertinggi secara industri. 

Di sisi lain, rerata pendapatan per pelanggan atau ARPU campuran meningkat dari tahun sebelumnya sebesar Rp35.000 menjadi Rp 36.000. 

"Pandemi Covid-19 tidak mengganggu kelangsungan bisnis perusahaan karena penerapan adaptasi kenormalan baru," ujar Dian.  

Nanda Aria Putra Reporter
Satriani Ari Wulan Editor

Tag Terkait

Berita Terkait