Daerah

Bupati Sleman ingatkan masyarakat jaga prokes meski PPKM dicabut

Kustini menilai, dicabutnya aturan PPKM bakal membawa dampak positif terhadap masyarakat.

Senin, 02 Januari 2023 15:31

Bupati Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta, Kustini Sri Purnomo mengingatkan masyarakat untuk tetap menjaga protokol kesehatan (prokes) meski Presiden Joko Widodo sudah mencabut aturan PPKM. Ia menjelaskan, saat ini angka kasus Covid-19 di Sleman telah melandai dan hanya bergejala ringan.

“Saya tetap mengimbau kepada seluruh masyarakat tetap lakukan prokes. Pakai masker, jaga jarak dan selalu bersih harus jadi prioritas. Kasus Covid-19 di Sleman sudah turun. Kasus yang ada hanya bergejala ringan. Kita juga akan menutup selter isolasi terpadu Gemawang,” kata Kustini, dikutip Senin (2/1).

Kustini menilai, dicabutnya aturan PPKM bakal membawa dampak positif terhadap masyarakat. Pasalnya, selama 2 tahun terakhir, aktivitas masyarakat dibatasi guna menekan laju penularan Covid-19.

“Kurang lebih dua tahun segala aktivitas kita dibatasi dan dampaknya sangat luas tidak hanya ekonomi dan kesehatan. Tapi ini fenomena Covid-19 tentu ada hikmahnya. Kita banyak belajar hal-hal baru yang selama ini tidak pernah kita pikirkan,” tuturnya.

Lebih lanjut, istri mantan Bupati Sleman dua periode ini bersyukur atas dicabutnya aturan PPKM.

Kartiko Bramantyo Dwi Putro Reporter
Kartiko Bramantyo Dwi Putro Editor

Tag Terkait

Berita Terkait