Daerah

Permudah akses internet, Diskominfo Makassar sebar 60 titik fasilitas Wifi gratis

Penyediaan fasilitas ini bertujuan untuk mempermudah masyarakat mengakses internet.

Jumat, 28 Januari 2022 18:56

Dinas Komunikasi dan Informasi (Diskominfo) Makassar menyediakan fasilitas wifi gratis di 60 titik ruang-ruang publik. Penyediaan fasilitas ini bertujuan untuk mempermudah masyarakat mengakses internet.

"Ada 60 yang disebar di titik-titik publik Kota Makassar yang masyarakat sudah bisa menikmati layanan internet gratis," kata Kepala Diskominfo, Mahyuddin, Jumat (28/1).

Mahyuddin menyebutkan, jaringan internet dengan nama FREE WIFI DISKOMINFO MAKASSAR bisa diakses di Taman Pakui Sayang, Jalan AP Pettarani. Akses wifi tanpa password juga bisa dimanfaaatkan masyarakat di ruang publik lainnya.

"Lokasi lainnya yaitu Lapangan Hertasning di Jalan Letjen Hertasning dengan username PEMKOT MAKASSAR," jelas Mahyuddin.

Rencananya, Diskominfo masih terus mengupayakan penambahan fasilitas free wifi di sejumlah titik-titik strategis di Kota Makassar.

Muhammad Wahid Aziz Reporter
Muhammad Wahid Aziz Editor

Tag Terkait

Berita Terkait