Daerah

Dispora Kaltim siapkan Pusdiklatda untuk calon Paskibraka HUT ke-77 RI

Kepala Dispora Kaltim, Agus Tianur menjelaskan, pembinaan secara rutin, sistematis, dan terarah menjadi kunci keberhasilan Paskibraka.

Jumat, 08 Juli 2022 09:55

Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) menyiapkan pemusatan pendidikan dan pelatihan daerah (Pusdiklatda) untuk calon pasukan pengibar bendera pusaka (Paskibraka) pada peringatan HUT ke-77 RI lingkup Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kaltim.

Kepala Dispora Kaltim, Agus Tianur menjelaskan, pembinaan secara rutin, sistematis, dan terarah menjadi kunci keberhasilan Paskibraka Provinsi Kaltim menyambut HUT RI tahun ini. Ia menambahkan, telah dilaksanakan proses seleksi calon Paskibraka tersebut dari seluruh kabupaten/kota se-Kaltim.

"Saya tekankan kembali bahwa kerja sama adalah hal penting yang harus dikedepankan, jangan ada kendala bagi keberhasilan pengibaran dan penurunan bendera," tegasnya, Kamis (7/7).

Menurut Agus, upacara HUT ke-77 RI bakal diaksanakan di Stadion Madya Gelora Kadrie Oening. Ia memastikan, calon Paskibraka akan mendapatkan pelatihan selama 20 hari hingga pelaksanaan  Upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi ke-77 tahun 2022.

"Sesuai hasil rapat dengan Panitia Peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia beberapa waktu lalu, pelaksanaan upacara akan kembali dilaksanakan di Stadion Madya Gelora Kadrie Oening. Untuk itu, berbagai persiapan kami lakukan, termasuk Pusdiklatda bagi peserta Paskibra Kaltim," jelasnya.

Kartiko Bramantyo Dwi Putro Reporter
Kartiko Bramantyo Dwi Putro Editor

Tag Terkait

Berita Terkait