Daerah

Kaltim peringkat 4 provinsi paling melek digital

Perluasan internet menjadi salah satu indikator penting.

Kamis, 12 Januari 2023 09:21

Kalimantan Timur (Kaltim) menempati peringkat 4 dari 10 provinsi paling digital di Indonesia berdasarkan penilaian dari Indeks Masyarakat Digital (IMD) Indonesia 2022 yang dikeluarkan oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo).

“Alhamdulillah, rilis terbaru dari Kemenkominfo, Kaltim masuk peringkat keempat indeks masyarakat digital. Setelah Jakarta, Bali, dan Jawa Tengah,” kata Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kaltim, Muhammad Faisal, dikutip Kamis (12/1).

Faisal menjelaskan, IMD mengukur skill dan literasi digital masyarakat Indonesia dari berbagai kabupaten dan kota dengan sejumlah pilar. Di antaranya, pilar infrastruktur dan ekosistem, keterampilan digital, pemberdayaan dan pekerjaan. Kaltim menempati peringkat keempat dengan nilai di atas rata-rata sebesar 45,06.

Menurut Faisal, perluasan internet menjadi salah satu indikator penting. Ia mengklaim, ada sebanyak 38 desa telah mendapatkan jaringan internet pada 2022. Sejumlah desa tersebut telah dilewati jalur fiber optic (FO) melalui program Internet Desa.

“Dibuka akses internet melalui jalur FO ke kantor desa dan dibiayai Pemprov Kaltim untuk berlangganan selama setahun dengan kecepatan 50 Mbps per bulan,” tuturnya.

Kartiko Bramantyo Dwi Putro Reporter
Kartiko Bramantyo Dwi Putro Editor

Tag Terkait

Berita Terkait