Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) memberi bantuan 15 mobil ambulans kepada beberapa lembaga keagamaan dan kemasyarakatan.
Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) memberi bantuan 15 mobil ambulans kepada beberapa lembaga keagamaan dan kemasyarakatan. Gubernur Kaltim, Isran Noor mengatakan, bantuan mobil ambulans merupakan komitmen Pemprov Kaltim dalam membantu penyediaan sarana pelayanan masyarakat, terutama kebutuhan akan sarana transportasi kesehatan dan keperluan sosial.
Isran menjelaskan, selama ini karena keterbatasan fasilitas, masyarakat masih ada yang kesulitan jika memerlukan mobil ambulans dan jenazah saat situasi mendesak karena ada warga yang sakit maupun meninggal dunia.
“Terkadang ada, tetapi lokasinya jauh, sehingga menyulitkan masyarakat,” jelas Isran saat menyerahkan bantuan di Halaman Kantor Gubernur Kaltim di Samarinda, Rabu (9/11).
Orang nomor satu di Kaltim ini berpesan agar mobil bantuan dari Pemprov Kaltim itu dapat dirawat dengan sebaik-baiknya, karena pemprov hanya memberi bantuan mobil saja. Terkait perawatan dan sopirnya, menjadi tanggung jawab penerima bantuan mobil sendiri.
“Tolong dirawat dengan baik, rutin diganti olinya biar tidak rusak, karena pemerintah tidak memberi bantuan biaya operasional,” tutur Isran.