Gubernur Kepri, Ansar Ahmad, menyatakan pemerintah akan memberikan bantuan rumah bagi masyarakat yang terdampak longsor di Natuna.
Gubernur Kepulauan Riau (Kepri), Ansar Ahmad, menyatakan pemerintah akan memberikan bantuan rumah bagi masyarakat yang terdampak longsor di Pulau Serasan, Kabupaten Natuna. Ansar mengatakan, bantuan rumah fase pertama akan dibuatkan 100 unit di belakang Astaka.
“Nanti pemerintah akan bangunkan rumah baru untuk para korban sebanyak 100 unit. Lokasi di belakang Astaka,” kata Ansar saat menjenguk salah satu korban longsor di RSUD Natuna Ranai, Kamis (9/3).
Pada kesempatan tersebut, Ansar juga memberikan santuna kepada korban yang dirawat. Ia juga meminta para korban agar tenang dan fokus untuk memulihkan diri sembari pemerintah menyiapkan bantuan rumah selanjutnya.
"Ibu tenangkan fikiran aja dulu biar cepat pulih. Tidak usah fikirkan masalah rumah. Kita semua tidak pernah mengetahui kapan dan berupa apa bencana yang datang kepada kita. Yang penting kita tetap tabah dan lebih waspada lagi," ujarnya.
Diketahui, Gubernur Kepri, Ansar Ahmad didampingi oleh Danrem 033 Wira Pratama, Brigjen TNI Yudi Yulistyanto dan Kapolda Kepri, Irjen Pol. Drs. Tabana Bangun.