Pembangunan tersebut sebagai komitmen pemerintah menyediakan sarana latihan dan pertandingan yang mumpuni untuk meningkatkan prestasi atlet.
Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Tengah (Jateng) berupaya memperbanyak infrastruktur olahraga di wilayahnya dengan membangun Kawasan Olahraga Jatidiri Semarang. Gubernur Jateng, Ganjar Pranowo, menyebut pembangunan tersebut sebagai komitmen pemerintah menyediakan sarana latihan dan pertandingan yang mumpuni untuk meningkatkan prestasi atlet daerah.
“Atlet-atlet yang bermain di sini (Kawasan Olahraga Jatidiri) bisa mendapatkan tempat yang bagus, untuk bisa meningkatkan prestasinya,” kata Ganjar di sela-sela peresmian, dilansir dari jatengprov.go.id pada Rabu (21/6).
Ganjar juga memastikan fasilitas kawasan tersebut dikelola dengan baik, sehingga akan bertahan lama dan terus berguna bagi perkembangan atlet. Ia pun meminta manajemen kawasan tersebut agar selau tanggap memperbaiki dan merawat fasilitas yang rusak.
“Saya minta manajemennya mengelola dengan baik, agar kemudian fasilitas yang sudah dibangun dengan susah payah dan tidak murah ini, betul-betul terawat dan fungsional betul. Sehingga, atlet-atlet bisa mendapatkan tempat yang bagus, untuk bisa menunjukkan prestasinya,” katanya.
Ganjar menambahkan, Kawasan Olahraga Jatidiri akan langsung digunakan sebagai venue gelaran Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) Jateng tahun 2023. Diharapkan gelaran tersebut dapat sebagai sarana uji coba fasilitas yang tersedia apakah mencukupi kebutuhan atlet atau tidak.