Daerah

Dukung pariwisata di Tapsel, PT Agincourt tambah fasilitas Menara Pandang Sipirok

PTAR menambah fasilitas di Menara Pandang Sipirok sebagai komitmen mendukung pariwisata di Kabupaten Tapanuli Selatan.

Kamis, 11 Agustus 2022 09:24

Pengelola Tambang Emas Martabe, PT Agincourt Resources (PTAR) menambah fasilitas di Menara Pandang Sipirok sebagai komitmen mendukung pariwisata di Kabupaten Tapanuli Selatan (Tapsel). General Manager Operations PTAR, Rahmat Lubis mengatakan, pihaknya menambah fasilitas berupa bangunan koridor/selasar, pos jaga, toilet umum, dan pelataran parkir senilai total Rp1,65 miliar.

“Kami sadar bahwa kami adalah bagian tak terpisahkan dari Tapanuli Selatan dan kami senang sekali memberikan kontribusi positif di daerah ini,” ujar Rahmat berdasarkan keterangan yang diterima Alinea.id pada Kamis (11/8).

Rahmat menjelaskan, Menara Pandang di Kebun Raya Sipirok mulai dibangun PTAR pada 2020 dan sudah diserahterimakan kepada Pemkab Tapanuli Selatan pada 1 Februari 2021. Total anggaran yang dikeluarkan PTAR untuk membangun Menara Pandang setinggi 31,5 meter dan seluas 583 meter persegi itu mencapai lebih dari Rp13 miliar.

Menurut Rahmat, penambahan fasilitas di Menara Pandang Sipirok diyakini mampu meningkatkan jumlah pengunjung. Ia menambahkan, fasilitas tambahan tersebut diserahkan sepenuhnya kepada pihak Pemda agar dapat tetap digunakan semaksimal mungkin.

Sementara itu, Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Tapsel, Parulian Nasution menyampaikan, bantuan tambahan fasilitas bangunan Menara Pandang Sipirok dari PTAR merupakan bagian dari komitmen keseluruhan antara Pemkab dengan PTAR untuk terus meningkatkan layanan di bidang pariwisata, khususnya areal Kebun Raya Sipirok.

Kartiko Bramantyo Dwi Putro Reporter
Kartiko Bramantyo Dwi Putro Editor

Tag Terkait

Berita Terkait