Dunia

Dina Powell gantikan Nikki Haley sebagai duta besar AS untuk PBB?

Dengan memunculkan nama Dina Powell, Trump meredam spekulasi kemungkinan dia akan mengusung putrinya, Ivanka, sebagai pengganti Haley.

Rabu, 10 Oktober 2018 11:20

Presiden Amerika Serikat Donald Trump mengatakan dia akan mempertimbangkan untuk menunjuk Dina Powell, petinggi Goldman Sachs yang juga bekas penasihat Gedung Putih, sebagai duta besar AS di PBB untuk menggantikan Nikki Haley.

Dengan pernyataan itu, Trump memadamkan spekulasi bahwa dia kemungkinan akan mengusung putrinya, Ivana, untuk mengisi jabatan tersebut.

Trump berbicara kepada para wartawan di Gedung Putih, sebelum dia berangkat untuk menghadiri sebuah acara di Iowa. Itu terjadi beberapa jam setelah dia mengumumkan bahwa Duta Besar AS untuk PBB Nikky Haley akan mundur akhir tahun ini.

Trump mengatakan Haley akan membantunya menentukan siapa yang akan dijadikan duta besar untuk PBB.

Powell pada tahun pertama pemerintahan Trump menjabat sebagai Wakil Penasihat Keamanan Nasional pembuatan strategi. Dia adalah pemain kunci dalam upaya diplomatik di Timur Tengah.

Khairisa Ferida Reporter
Khairisa Ferida Editor

Tag Terkait

Berita Terkait