Pihak Taliban dilaporkan berjanji akan membentuk pemerintah yang "berbeda secara positif" dari pemerintahan mereka dua dekade lalu.
Anggota senior Taliban telah bertemu dengan mantan Presiden Afghanistan Hamid Karzai dan pejabat senior Abdullah Abdullah sebagai upaya untuk membentuk pemerintahan di negara tersebut.
Negosiator Taliban, Anas Haqqani, bertemu dengan Karzai, pemimpin Afghanistan pertama yang didukung Barat setelah penggulingan Taliban pada 2001, dan Abdullah, yang memimpin dewan perdamaian pemerintah, kata kelompok pemantau SITE.
Pihak Taliban dilaporkan berjanji akan membentuk pemerintah yang "berbeda secara positif" dari pemerintahan mereka dua dekade lalu.
Meski begitu, ribuan warga Afghanistan dan warga asing masih berusaha untuk melarikan diri dari negara tersebut karena takut akan catatan pelanggaran hak asasi manusia di masa lalu oleh Taliban.
Presiden Amerika Serikat Joe Biden, di bawah tekanan dari dalam dan luar negeri atas penanganan penarikan pasukan AS setelah 20 tahun peran, pada Rabu (18/8) mengatakan bahwa beberapa tentara dapat tetap melewati batas waktu 31 Agustus untuk memastikan semua warga AS keluar dari negara itu.