Dunia

Bertemu Jokowi, Dubes Palestina apresiasi dukungan RI

"Kami meyakini bahwa Indonesia tidak akan pernah berubah dan kami melihat bahwa dukungan itu senantiasa konsisten."

Jumat, 24 Maret 2023 15:43

Duta Besar (Dubes) Palestina untuk Indonesia, Zuhair Al-Shun, menyambangi Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Merdeka, Jakarta, pada Jumat (24/3). Dalam kesempatan itu, Zuhair menyampaikan apresiasi atas dukungan kemerdekaan Palestina.

"Presiden Indonesia juga senantiasa mengikuti dari dekat semua perkembangan yang terjadi di lapangan di Palestina dan dalam hal ini, pemerintah Indonesia menolak dengan keras berbagai macam pelanggaran dan kebijakan-kebijakan yang melanggar yang dilakukan oleh Israel," tuturnya usai pertemuan tersebut.

Dalam pertemuan tersebut, Zuhair turut menyampaikan perkembangan terkini dan dinamika di Palestina. Dirinya meyakini dukungan Indonesia tidak cuma dari pemerintah, tetapi juga seluruh elemen bangsa.

"Kami meyakini bahwa Indonesia tidak akan pernah berubah dan kami melihat bahwa dukungan itu senantiasa konsisten, baik dari sisi pemerintahan maupun seluruh elemen bangsa Indonesia," ucapnya.

"Kami sekali lagi menyampaikan salam hormat kami kepada Presiden Indonesia dan juga seluruh bangsa Indonesia atas dukungannya yang senantiasa konsisten terhadap isu Palestina," imbuhnya.

Fatah Hidayat Sidiq Reporter
Fatah Hidayat Sidiq Editor

Tag Terkait

Berita Terkait