Dunia

Gempa baru melanda Turki dan Suriah: 3 tewas, ratusan terluka

Gempa pada Senin berpusat di Kota Defne, di Provinsi Hatay Turki, salah satu daerah yang paling parah terdampak gempa berkekuatan M7,8 lalu.

Selasa, 21 Februari 2023 06:32

Gempa bumi baru berkekuatan M6,4 pada Senin (21/2), menewaskan tiga orang dan melukai lebih dari 200 orang di beberapa bagian Turki yang dihancurkan dua minggu lalu oleh gempa besar yang menewaskan puluhan ribu orang. Gempa ini juga menyebabkan lebih banyak bangunan runtuh, menjebak beberapa orang, sementara puluhan korban luka juga tercatat di negara tetangga Suriah.

Gempa pada Senin berpusat di kota Defne, di Provinsi Hatay Turki, salah satu daerah yang paling parah terdampak gempa berkekuatan M7,8 pada 6 Februari. Gempa itu dirasakan di Suriah, Yordania, Siprus, Israel dan Mesir. GEmpa ini juga dan diikuti gempa kedua bermagnitudo 5,8.

Menteri Dalam Negeri Turki Suleyman Soylu mengatakan, tiga orang tewas dan 213 luka-luka. Upaya pencarian dan penyelamatan sedang dilakukan di tiga bangunan yang runtuh di mana enam orang diyakini terjebak.

Di Hatay, polisi menyelamatkan satu orang yang terperangkap di dalam gedung berlantai tiga dan berusaha menjangkau tiga orang lainnya di dalamnya. Menurut lapora televisi HaberTurk, mereka yang terjebak termasuk orang yang membantu memindahkan furnitur dan barang-barang lainnya dari bangunan yang rusak akibat gempa besar sebelumnya.

Kantor berita negara Suriah, SANA, melaporkan bahwa enam orang terluka di Aleppo akibat puing-puing yang berjatuhan. White Helmets, organisasi pertahanan sipil Suriah barat laut, melaporkan, lebih dari 130 orang cedera, kebanyakan tidak mengancam jiwa. Sementara sejumlah bangunan di daerah yang sudah rusak akibat gempa sebelumnya, runtuh.

Hermansah Reporter
Hermansah Editor

Tag Terkait

Berita Terkait