Orang-orang terjatuh ke tanah, ponsel terlepas dari tangan dan terlempar beberapa lorong ke samping, sepatu orang-orang terlempar
Turbulensi parah dialami pesawat Singapore Airlines dari London ke Singapura, Selasa (21/5). Peristiwa ini menyebabkan satu orang meninggal dunia, dan puluhan lain luka-luka.
Penerbangan menuju Singapura terpaksa melakukan pendaratan darurat di Bandara Bangkok setelah mengalami turbulensi parah di Myanmar.
Penumpang tewas adalah seorang pria Inggris berusia 73 tahun yang diidentifikasi sebagai Geoff Kitchen. Singapore Airlines juga mengonfirmasi bahwa 18 orang dirawat di rumah sakit.
Delapan di antaranya adalah warga Australia, demikian konfirmasi Departemen Luar Negeri dan Perdagangan.
Cobaan yang mengerikan bagi penumpang