Dunia

Jack Ma lepas kendali Ant Group imbas regulasi ketat China

Jack Ma sempat memiliki kendali atas Ant Group lantaran mendirikan Alibaba dan memiliki saham lebih dari 50% di perusahaan tersebut.

Senin, 09 Januari 2023 11:37

Jack Ma melepaskan kendalinya atas Ant Financial Services Group, perusahaan teknologi keuangan asal China. Langkah ini diambil setelah aturan ketat yang diberlakukan "Negeri Tirai Bambu".

Usaha Jack Ma mendirikan niaga elektronik (e-commerce) Alibaba membuatnya mempunyai saham lebih dari 50% sehingga memiliki kendali atas Ant Group. Namun, setelah ini, terdapat perubahan struktur tata pengelolanya dan akan cendurung dibagi rata.

Ant Group, yang sebelumnya dikenal sebagai Alipay, merupakan sistem pembayaran daring utama di China. Melansir BBC, ia mendominasi penggunaan uang tunai, cek, dan kartu kredit.

Kabar ini dibenarkan Ant Group bahkan perusahaan rintisan (start-up) tersebut nantinya takkan lagi memiliki siapa pimpinan yang memegang kendali. Pangkalnya, bakal ada perubahan struktur organisasi perusahaan setelah pengunduran diri Jack Ma.

Para analis berpendapat, adanya regulasi baru sebagai upaya pemerintah China merendahkan perusahaan tekfin atau financial technology (fintech).

Aditya Putera Pratama Reporter
Fatah Hidayat Sidiq Editor

Tag Terkait

Berita Terkait