Kedutaan Besar Amerika Serikat untuk Indonesia menerbitkan peringatan keamanan bagi warganya saat pengumuman hasil pemilu 22 Mei 2019.
Kedutaan Besar Amerika Serikat untuk Indonesia menerbitkan peringatan keamanan bagi warganya saat pengumuman hasil pemilu 22 Mei 2019.
Peringatan itu dirilis pada Kamis (17/5) melalui laman resmi Kedubes AS untuk Indonesia. Kedubes AS meminta warganya yang menetap atau sedang berada di Indonesia untuk waspada. Hal itu dilakukan saat Komisi Pemilihan Umum (KPU) mengumumkan hasil resmi Pemilu 2019 pada 22 Mei 2019.
Oleh karena itu, Kedubes AS memperingatkan bahwa pejabat kepolisian Indonesia secara terbuka menyebut risiko terorisme meningkat sehubungan dengan finalisasi hasil pemilu.
"Dan media telah melaporkan penangkapan orang Indonesia baru-baru ini atas tuduhan terorisme," jelas pernyataan tertulis itu seperti dikutip Alinea.id pada Jumat (17/5).
Kedubes AS menyampaikan adanya kemungkinan berlangsungnya demonstrasi di kantor KPU serta di kantor Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu).