Dunia

Kisah heroik pemandu wista ketika banjir besar di Kenya yang tewaskan ratusan orang

Mwaura mengatakan 47.000 rumah tangga mengungsi, sementara total 286.011 orang terkena dampak hujan lebat dan banjir di seluruh negeri.

Rabu, 08 Mei 2024 11:00

Jumlah orang korban tewas akibat banjir dan tanah longsor yang dipicu oleh hujan lebat di Kenya sejak Maret telah meningkat menjadi 238 orang, dan 75 lainnya masih hilang, kata pemerintah pada Selasa.

Juru Bicara Pemerintah Isaac Mwaura mengatakan delapan orang lagi kehilangan nyawa akibat banjir besar dalam 24 jam terakhir.

Mwaura mengatakan 47.000 rumah tangga mengungsi, sementara total 286.011 orang terkena dampak hujan lebat dan banjir di seluruh negeri.

Dia mengatakan pemerintah berkomitmen untuk melindungi kehidupan mereka yang terkena dampak dan sedang dalam proses mendirikan rumah untuk menampung para pengungsi.

Sementara itu, beberapa bagian negara masih terputus dan tidak dapat diakses setelah jalan dan jembatan tersapu air, membuat ribuan penduduk terdampar, mengganggu bisnis di seluruh negeri dan memaksa pembukaan kembali sekolah ditunda tanpa batas waktu.

Fitra Iskandar Reporter
Fitra Iskandar Editor

Tag Terkait

Berita Terkait