Dunia

Malaysia miliki cukup data profil warga untuk pemotongan subsidi BBM

PM Anwar Ibrahim berada di bawah tekanan untuk membatalkan subsidi besar untuk meningkatkan kepercayaan investor.

Selasa, 02 April 2024 11:38

Pemerintah Malaysia telah menerima profil terbaru dari lebih dari separuh warga negaranya, sehingga melanjutkan rencana untuk memotong subsidi bahan bakar tahun ini dan memperketat keuangannya.

Menurut Menteri Ekonomi Rafizi Ramli, sekitar 11,55 juta warga Malaysia yang berusia di atas 18 tahun memasukkan data mereka ke dalam basis data terpusat pemerintah yang dikenal sebagai 'Padu', melampaui target awalnya yaitu 10 juta pendaftaran pada batas waktu 31 Maret. Pembaruan – yang mencakup rincian pendapatan dan pengeluaran pribadi – mencakup 58,7% dari profil warganya, katanya.

Respons yang diberikan cukup untuk memungkinkan pihak berwenang menentukan ke mana dana bantuan harus diarahkan ketika negara tersebut membatasi subsidi pada bensin termurah, menurut Rafizi. Pemerintah akan mengandalkan data administrasi yang ada bagi warga yang gagal mendaftar di Padu, katanya.

“Kementerian Perekonomian selanjutnya akan menyampaikan rencananya untuk menargetkan kembali subsidi kepada kabinet pada bulan April,” kata Rafizi, Senin (1/4). “Pengumuman apa pun mengenai masalah ini akan dibuat oleh pemerintah di masa depan,” tambahnya dikutip Bloomberg.

Perdana Menteri Anwar Ibrahim berada di bawah tekanan untuk membatalkan subsidi besar untuk meningkatkan kepercayaan investor terhadap negaranya. Di saat ringgit Malaysia berada di dekat level terendah dalam 26 tahun. Pemerintah memperkirakan penghematan setidaknya US$1 miliar hingga US$2 miliar per tahun dari peralihan ke bantuan yang hanya menyasar kelompok yang membutuhkan.

Arpan Rachman Reporter
Fitra Iskandar Editor

Tag Terkait

Berita Terkait