Dunia

Tak sanggup lagi hadapi perpecahan internal, Menteri Ekonomi Argentina mengundurkan diri

Meskipun dia tidak mengungkapkan apa jabatannya selanjutnya, Guzman mengatakan dia akan “terus bekerja dan berjuang untuk tanah air.

Minggu, 03 Juli 2022 07:21

Menteri ekonomi Argentina, Martin Guzman, yang memimpin negosiasi ulang utang dengan Dana Moneter Internasional, mengumumkan pengunduran dirinya dalam sebuah pernyataan yang dibagikan di Twitter, Sabtu (2/7).

Berbicara kepada Presiden Alberto Fernandez, Guzman tidak mengatakan mengapa dia mengundurkan diri tetapi meminta pemimpin kiri-tengah itu untuk memperbaiki perpecahan internal sehingga “menteri berikutnya tidak menderita” kesulitan yang sama seperti yang dia alami.

"Sangat penting bahwa Anda bekerja pada kesepakatan dalam koalisi yang berkuasa,"  kata Guzman.

Pengunduran dirinya terjadi dua minggu setelah Wakil Presiden Cristina Kirchner, mantan presiden yang terus-menerus mengkritik pemerintah, memberikan pidato yang menyerang manajemen ekonomi Fernandez.

Sebagai menteri ekonomi, Guzman yang berusia 39 tahun ditugaskan untuk menegosiasikan kembali utang US$44 miliar dengan IMF yang Argentina bersikeras tidak mampu membayarnya.

Fitra Iskandar Reporter
Fitra Iskandar Editor

Tag Terkait

Berita Terkait