Anak Putin yang dimaksud adalah Katerina Tikhonova dan Mariya Putina, yang berusia 30-an.
Amerika Serikat pada hari Rabu mengumumkan akan menjatuhkan sanksi baru terhadap Rusia atas invasinya ke Ukraina, dan untuk pertama kalinya, sanksi akan menargetkan dua putri dewasa Presiden Rusia Vladimir Putin.
Anak putin yang dimaksud adalah Katerina Tikhonova dan Mariya Putina, yang berusia 30-an.
“Kami percaya bahwa banyak aset Putin disembunyikan dengan anggota keluarga, dan itulah mengapa kami menargetkan mereka,” kata seorang pejabat senior pemerintah AS.
Publik penasaran. Sebab, mereka jarang terlihat di depan umum dan hampir tidak pernah disebutkan oleh sang ayah, Vladimir Putin. Kremlin hanya pernah mengidentifikasi mereka dengan nama depan mereka.
Identitas putri Putin tidak pernah dikonfirmasi oleh orang nomor satu Rusia itu atau Kremlin. Tidak ada foto mereka sebagai orang dewasa yang pernah dirilis secara resmi. Bahkan jumlah anak Putin menjadi subyek spekulasi yang intens.