Dunia

Malaysia tangkap 7 tersangka ISIS, termasuk tiga WNI

Salah seorang tersangka ISIS mengancam akan membunuh raja Malaysia dan Perdana Menteri Mahathir Mohamad

Kamis, 19 Juli 2018 13:01

Polisi Malaysia menangkap tujuh orang tersangka ISIS, termasuk seorang pria yang mengancam akan membunuh raja Malaysia dan Perdana Menteri Mahathir Mohamad.

The Straits Times, Kamis (19/7), yang mengutip pernyataan Kepala polisi Malaysia menyebutkan, penangkapan itu terjadi selama operasi khusus di empat negara bagian, yakni Johor, Terengganu, Selangor, dan Perak.

Empat dari tersangka adalah warga Malaysia, sementara tiga lainnya adalah warga negara Indonesia (WNI).

Dalam siaran pers polisi Malaysia yang diterima Alinea.id, Kamis (19/7) disebutkan bahwa pada 12 Juli 2018, berlokasi di Terengganu, telah ditangkap seorang pria WNI berusia 26 tahun yang berprofesi sebagai pedagang. Ia merupakan anggota ISIS yang diambil sumpah setianya di Bandung, antara tahun 2015 dan 2017.

Penangkapan kedua pada 12 Juli 2018 terjadi di Petaling Jaya, Selangor. Tersangka adalah seorang pria WNI berusia 27 tahun dan berstatus sebagai pekerja kontrak. Yang bersangkutan menyimpan lebih kurang 100 video dan 90 gambar terkait dengan aktivitas ISIS di ponsel pintar miliknya. Dia juga mempromosikan ISIS di Facebook.

Khairisa Ferida Reporter
Khairisa Ferida Editor

Tag Terkait

Berita Terkait