India catat 3.498 kasus kematian pada Kamis (29/4), total korban tewas karena Covid-19 capai 208.330.
Kasus Covid-19 di India mencapai 18.762.976 pada Jumat (30/4/2021). Kementerian kesehatan federal melaporkan sebanyak 386.452 kasus baru selama 24 jam terakhir. Selain itu, ada 3.498 kasus kematian di seluruh negeri India sejak Kamis (29/4) pagi, sehingga total korban tewas menjadi 208.330.
Saat ini, masih ada total 3.170.228 kasus aktif di India, dengan peningkatan 85.414 kasus aktif hingga Kamis. Sementara itu, sebanyak 15.384.418 orang telah sembuh dan keluar dari rumah sakit sejauh ini di seluruh negeri.
Jumlah kasus aktif harian telah meningkat selama beberapa minggu terakhir. Padahal pada Januari lalu, jumlah kasus harian di negara itu turun hingga di bawah 10.000.
Lonjakan kasus Covid-19 tersebut berujung pada lockdown New Delhi selama seminggu berturut-turut hingga 3 Mei. New Delhi, yang telah menjadi salah satu tempat paling terdampak Covid-19 di negara itu, melaporkan lebih dari 24.000 kasus baru dan 395 fatalitas hingga Kamis.
Sejauh ini lebih dari 152 juta dosis vaksinasi telah diberikan kepada warga seluruh negeri India. Sementara itu, pemerintah federal telah meningkatkan fasilitas pengujian Covid-19. Menurut data terbaru yang dikeluarkan oleh Indian Council of Medical Research pada Jumat, sebanyak 286.392.086 tes dilakukan hingga Kamis. Departemen kesehatan New Delhi menuturkan bahwa sejauh ini, 15.772 orang telah meninggal di ibu kota negara itu karena Covid-19.