Sudan berharap agar peran penting Suriah di kawasan pulih sesegera mungkin.
Presiden Sudan Omar al-Bashir menjadi pemimpin Liga Arab pertama yang menginjakkan kaki di Damaskus, Suriah, sejak perang berkobar di negara itu nyaris delapan tahun silam.
Kantor berita Suriah, SANA, mengatakan bahwa al-Bashir yang tiba pada Minggu (16/12) di Damaskus disambut langsung oleh Presiden Bashar al-Assad sebelum akhirnya keduanya menuju istana presiden.
Menurut kantor presiden Suriah, keduanya membahas hubungan bilateral dan situasi serta krisis yang dihadapi oleh banyak negara Arab.
Sejumlah foto yang dirilis oleh SANA menunjukkan al-Bashir dan Assad berjabat tangan di bandara di depan sebuah jet Rusia yang diduga telah mengangkut presiden Sudan itu ke Suriah.
Rusia, yang merupakan sekutu penting Assad, memiliki sebuah pangkalan udara di Latakia.