Polisi mengatakan pria yang bertanggung jawab atas serangan di kota Blumenau telah ditangkap.
Setidaknya empat anak tewas dan empat lainnya terluka ketika seorang pria berusia 25 tahun bersenjatakan kapak kecil menyerang sebuah lembaga pendidikan pra-sekolah atau semacam Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) di negara bagian Santa Catarina, Brasil selatan, Rabu (5/4), kata polisi setempat dan pihak rumah sakit.
Polisi mengatakan pria yang bertanggung jawab atas serangan di kota Blumenau telah ditangkap. Kepala keamanan setempat, Marcio Alberto Filippi, mengatakan kepada wartawan bahwa penyerang memperoleh akses ke sekolah swasta dengan memanjat temboknya.
Pihak Rumah Sakit Santo Antonio di Blumenau mengatakan bahwa selain empat anak yang tewas, empat bocah lainnya berusia antara tiga hingga lima tahun berada di bawah perawatan medis.
Serangan itu, yang dijuluki oleh Presiden Luiz Inacio Lula da Silva sebagai "keganjilan", terjadi hampir sepekan setelah seorang siswa berusia 13 tahun menikam seorang guru hingga tewas dan melukai lima orang lainnya di sebuah sekolah di Sao Paulo.
"Tragedi seperti ini tidak dapat diterima, tindakan kebencian dan pengecut yang absurd... tindakan kekerasan terhadap anak-anak yang tidak bersalah dan tidak berdaya," kata Lula dalam sebuah posting Twitter.