Pompeo menilai, Vietnam mengalami kemajuan usai negara itu meningkatkan hubungan dengan AS. Ia ingin Korea Utara melakukan hal serupa.
Tidak terpengaruh oleh kritik atas upayanya menempa kesepakatan denuklirisasi dengan Korea Utara, Menteri Luar Negeri Amerika Serikat (AS) Mike Pompeo, pada hari Minggu (8/7), menyerukan Kim Jong-un untuk mengikuti jejak Vietnam dalam mengatasi permusuhan di masa lalu dengan Washington.
Menurut Pompeo, ekonomi Vietnam mengalami 'keajaiban' usai meningkatkan hubungan dengan AS. Hal tersebut disampaikannya di hadapan anggota komunitas bisnis AS-Vietnam di Hanoi.
Diplomat AS itu lebih jauh mengatakan bahwa pengalaman Vietnam sejak normalisasi hubungan dengan AS pada tahun 1995, seharusnya membuktikan pada Pyongyang bahwa kemakmuran dan kemitraan dengan Washington mungkin terwujud pasca-konflik dan ketidakpercayaan yang berlangsung selama beberapa dekade.
"Kami tahu itu adalah sebuah kemungkinan yang nyata karena kami melihat bagaimana Vietnam telah menempuh perjalanan yang luar biasa ini," ujar Pompeo seperti dilansir Time yang mengutip Associated Press, Senin (9/7).
"Fakta bahwa kami bekerja sama --tidak bertengkar-- adalah bukti ketika sebuah negara memutuskan untuk menciptakan masa depan yang lebih cerah bagi dirinya bersama AS, kami menindaklanjutinya lewat janji-janji kami," terangnya, mengulang janji Donald Trump untuk membantu meningkatkan perekonomian dan memberikan jaminan keamanan bagi Korea Utara dengan imbalan Kim Jong-un meninggalkan senjata nuklir.